GUr5GSz7GSr9TpriTpA6BSdi

Fenomena Citayem Fashion Week Jakarta


Fenomena sosial sekaligus gaya hidup. Akan terus ada running news soal ini. Tentu saja dengan beragam perspektif. Mereka yang orang politik maka akan dilihat dari perspektif politik.

Komunitas ini bisa diinvasi untuk kepentingan politik. Mereka yang berkecimpung dalam dunia bisnis maka ini jadi kajian dari sisi peluang dan psikografis market.

Mereka para juru dakwah melihat ini medan dakwah baru yang tak pernah diperkirakan sebelumnya, sebuah atraksi gaya hidup yang digerakan oleh mereka kalangan bawah.

Ada juga yang berpandangan ini akan ada problem baru dengan ditemukanya laki laki alay di acara tersebut. Kelompok ini menilai Citayem Fashion Week akan jadi tempat istimewa bagi LGBT dan bisa masuk secara halus untuk mengkampanyekan mereka.

Benar - benar pergerakan sosial yang super cepat dan di luar dugaan. Pernah ga membayangkan penggerak gaya hidup yang stylish dilakukan oleh mereka masyarakat kelas bawah?

Tapi fenomena itu terjadi sekarang, sejumlah artis papan atas pun dibuat kagum dan penasaran dengan aksi mereka dan langsung berbaur dengan mereka, fenomena yang luar biasa dalam konteks gaya hidup dan sosial.

Ada peran istimewa soal viralnya mereka, yaitu sosial media. Andaikan belum ada sosial media mungkin hanya akan dinikmati kalangan tertentu, tapi dengan kekuatan sosial media yang power full semua orang tahu soal mereka.

Saya memperkirakan apa yang terjadi di Jakarta akan terjadi pula di kota - kota lain di Indonesia. Gejala ini sudah terlihat dengan kemunculan serupa di Kota Bandung.

Menurut saya fenomena di SCBD adalah fenomena yang lumrah, artinya kalau gaya gayaan seperti mereka bisa viral hal wajar karena ada sosial media dan kedua fenomena viral juga beberapa kali terjadi. Namanya juga dunia, akan terus bergerak seiring dengan perubahan demi perubahan. 

Saatnya nanti akan berganti dengan fenomena baru yang boleh jadi akan lebih heboh dari sekarang. 

Karnoto,
Founder ANABerita

Type above and press Enter to search.